Senin, Mei 05, 2008

PERESmian SAUNG KITA





Minggu 4 Mei 2008 kurang lebih pukul 13:30 wib secara resmi SAUNG KITA diresmikan penggunaannya oleh bapak Zainal Arifin Sinaga selaku Ketua RW di damping bapak Icha sebagai wakil RW dan disaksikan oleh warga ertesatu.

Setelah acara seremonial dilanjutkan dengan ungkapan rasa syukur dengan makan bersama. Tidak ketinggalan menu utama ertesatu yaitu BEBEK !!! Acara pun berlangsung seru di isi dgn komunikasi warga dan RWnya.


Dirasa acara sudah cukup Pak RW pun berpamitan…

Namun tiba tiba ada asap mengepul di pojok saung, rupanya pagar beton itu berlubang cukup besar (orang dewasa bisa masuk). Pak RW pun langsung minta tangga untuk melihat aktifitas dibalik pagar beton itu. Beliau melihat beberapa ibu ibu dan anak anak membakar sampah pas dilubang tersebut.

Dengan arif dan bijaksana pak RW minta tolong agar klain kali kalau bakar sampah jangan pas di lubang itu.

Sepertinya kedua belah pihak bahasanya belum sama jadi perlu penerjemah atau setidaknya musti komunikasi antar RW. Yah PR pak Sinaga tambah dong !!! Pak Sinaga Good Luck yaaa….!!!

Comments :

0 komentar to “PERESmian SAUNG KITA”


Posting Komentar

Untuk lebih memudahkan dan lebih komunikatif...
Kami tidak membatasi seseorang untuk berkomentar disini ! Termasuk ANONYMOUS... Namun demikian kami mengharapkan niat baik dan kerja sama anda untuk memberikan identitas di akhir komentar anda !
Kami dengan senang hati menerima saran dan kritik yang membangun ! Jangan sungkan...

Related Posts with Thumbnails